Mahasiswa Departemen Pendidikan IPA angkatan 2020 bersama dosen pembimbing melakukan kuliah lapangan ke PT. Semen Padang. Hal ini dilakukan dalam rangka mata kuliah teknologi terbarukan. kegiatan ini didampingi oleh dosen Departemen Pendidikan IPA yakni Dr. Aulia Azhar, M.Si., Fatma Wati, M.Pd., Azza Nudzulla Putri, M.Pd. tidak hanya dosen pengampu saja kegiatan ini juga didampingi langsung oleh pimpinan Departemen Pendidikan IPA yakhi Khairil Arif, M.Pd selaku sekretaris departemen pendidikan IPA. Kuliah lapangan yang diikuti sebanyak 120 orang mahasiswa/i ini dibuka langsung oleh Wakil Dekan I FMIPA UNP yakni Fitri Amelia, Ph.D “Pada saat kuliah lapangan nanti kami minta mahasiswa dapat menjaga nama baik almamater kita yakni Universitas Negeri Padang dan gali ilmu sebanyak-banyaknya dilapangan” ujar WD I FMIPA UNP tersebut dalam memberi arahan. Selain itu beliau juga berpesan dalam mengambil dokumentasi mahasiswa diharapkan untuk izin terlebih dahulu karena didalam perusahaan ada alat-alat yang sifatnya tidak boleh di foto.

Dilapangan mahasiswa disambut langsung oleh Kepala Unit Safety Hygiene Environment (SHE) PT. Semen Padang yakni Musytaqim Nasra, S.T., M.T bersama dengan Staf PT. Semen Padang yakni Doce Delson, S.T. “kita berharap kedatangan mahasiswa ke PT. Semen Padang menjadi pengalaman baru tersendiri bagi mahasiswa serta kegiatan kita juga bisa berlanjut dalam bentuk adanya perjanjian kerjasama” ujar Kepala Unit SHE tersebut. Selama kegiatan mahasiswa diberikan materi terkait teknologi terbarukan yg digunakan oleh PT. Semen Padang seperti bahan bakar yang digunakan dari PT. Semen Padang sudah mulai tidak menggunakan batu bara melainkan sampah-sampah yg diolah menjadi bahan bakar. “dalam pembuatan semen ada 4 bahan baku utama yakni batu kapur, silika, tanah liat dan aeronsen keempat bahan inilah yang diolah oleh pabrik guna menghasilkan semen” ujar Doce Delson selaku staff yang menjelaskan terkait pembuatan semen. Selain hal itu mahasiswa juga diajak berkeliling PT. Semen Padang mulai dari Indarung 1 sampai Indarung 6. PT. Semen Padang juga memiliki peternakan lalat black soldier fly (BSF) guna dari lalat BSF ini adalah lalat yang dapat digunakan sebagai pengurai sampah dari bahan organik (pengomposan).

Pihak PT. Semen Padang juga berharap kegiatan ini tidak terhenti disini saja melainkan adanya bentuk perjanjian kerjasama yang dapat dibentuk. “mahasiswa kita harapkan bisa melakukan magang di PT. Semen Padang bisa dalam bentuk mengajar di Yayasan PT. Semen Padang” ujar pihak PT. Semen Padang. Akhir dari kegiatan ini Departemen Pendidikan IPA memberikan kenang-kenangan dalam bentuk ucapan terimakasih kepada pihak PT. Semen Padang