Pembelajaran IPA selalu identik dengan pelaksanaan praktikum, dimana kegiatan praktikum yang dilaksanakan dapat membantu siswa untuk menemukan dan membuktikan konsep-konsep yang telah dipelajari. Oleh karena itu, banyak sekolah-sekolah yang memberikan fasilitas berupa KIT praktikum IPA di labor-labor sekolah. Namun, KIT tersebut sangat jarang digunakan akibat keterbatasan informasi dan pengetahuan dalam menggunakan KIT pada kegiatan praktikum. Hal tersebutlah yang menjadi alasan utama tim pengabdian Jurusan Pendidikan IPA untuk melaksanakan kegiatan pengabdian masyarakat berupa Pelatihan dan Pendampingn Penggunaan KIT IPA dalam Praktikum IPA terpadu kepada guru-guru yang tergabung dalam MGMP IPA Kota Padang.

Kegiatan pengabdian yang dilaksanakan oleh Tim pengabdi jurusan Pendidikan IPA pada dasarnya sudah direncanakan jauh-jauh hari sebelum Indonesia mengalami pandemi COVID-19. Namun, akibat pandemi yang terjadi di Indonesia, memaksa kegiatan pelatihan dilaksanakan secara daring. Kegiatan berlangsung di hari Jum’at 27 November 2020 dengan antusiasme guru yang luar biasa, dimana sebanyak 85 orang guru yang tergabung dalam MGMP IPA Kota Padang ikut serta dalam kegiatan ini. Kegiatan dibuka secara resmi oleh Sekertaris jurusan Pendidikan IPA yakni Bapak Khairil Arif, M.Pd dan ditutup secara resmi oleh ketua Tim Pengdi Jurusan Pendidikan IPA yakni Rahmah Evita Putri, M.Pd. Kegiatan berlangsung selama 2 jam 30 menit ini berhasil menarik peserta dengan melaksanakan 3 jenis kegiatan praktikum dengan 3 KIT IPA yang berbeda. Tidak hanya itu, sesi tanya jawab juga berlangsung hangat dengan secara on cam dan chat dengan total 7 pertanyaan.

Tim pengabdi jurusan Pendidikan IPA pada kegiatan ini diantaranya ibu Rahmah Evita Putri, M.Pd, Monica Primasari, M.Pd, pak Arief Muttaqiin, M.Pd dan ibu Rani Oktavia, M.Pd tidak menyangka bahwa kegiatan kali ini mendapat sambutan hangat. Bahkan berdasarkan angket survei yang diberikan memperlihatkan bahwa guru-guru MGMP IPA Kota Padang akan sangat antusias jika kegiatan dapat dilaksanakan kembali secara tatap muka jika pandemi telah berakhir. Bahkan, Ketua MGMP IPA Kota Padang Bapak Taufik Hendra, S.Pd meminta agar kegiatan pengabdian masyarakat kepada guru-guru IPA di Kota Padang dapat dilaksanakan secara rutin dan berkala.