Menjadi tuan rumahnya Sumatera Barat tepatnya Padang sebagai kegiatan PENAS TANI (Pekan Nasional Petani Nelayan Indonesia) tahun 2023 ini membuat Universitas Negeri Padang tidak mau ketinggalan dalam kegiatan dengan skala nasional ini. Universitas Negeri Padang dengan melibatkan Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam beserta tiga departemen dibawah naungannya yakni Departemen Pendidikan IPA, Departemen Biologi dan Departemen Agro Industri. Masing-masing departemen ini membawa hasil olahan yang bisa dipamerkan ke PENAS TANI 2023. dari IPA membawa produk berupa Hidroponik dan Sayur Organik, dari biologi membawa Ecoenzyme dan nata de coco sedangkan dari Agro Industri membawa berbagai macam bibit dan hasil olahan produk sebut saja bibit pisang, bibit durian, bibit jernang dsbnya.

Dekan FMIPA UNP yakni Dr. Yulkifli, M.Si juga ikut serta dalam menjaga stand UNP beserta pimpinan yang lainnya. Selain itu kegiatan ini juga di kunjungi langsung oleh Rektor Universitas Negeri Padang yakni Prof. Ganefri, Ph.D beliau juga mencobakan berbagai produk olahan dari masing-masing departemen. Selain rektor, Wakil Rektor I Universitas Negeri Padang juga ikut serta memantau kegiatan ini sebagai bentuk support dari UNP. Kegiatan yang berlangsung selama 5 hari ini mulai dari tanggal 10 – 15 Juni 2023 ini berjalan dengan baik dengan antusiasnya masyarakat mendatangi stand Universitas Negeri Padang.